Subscribe to RSS Feed

Thursday 23 December 2010

Karena kesibukan aktifitas ada perasaan malas untuk mengupdate konten dari blog saya ini. Kembali hari ini saya berkesempatan untuk bisa menulis kembali.

Hari ini setelah selesai kuliah Rekayasa Perangkat Lunak, saya mengikuti seminar technopreneurship di UGM. Banyak sekali hal yang bisa saya peroleh. Dunia IT sangat menjanjikan untuk dijadikan lahan entrepreneur. Pembicara seminar adalah alumni UGM yang berhasil mendirikan perusahaannya sendiri. Ada tiga pembicara, yang masing-masing membawakan topik yang berbeda. Yang pertama adalah Build Your Own Company, kemudian yang kedua get paid from your study dan pembicara terakhir membawakan topik "Semua Orang bisa Hebat" yang ia singkat dengan SOBAT.

Terang saja, saya cukup salut dengan mereka, rata-rata mereka baru tamat menyelesaikan kuliah, namun tidak seperti kebanyakan mahasiswa yang sehabis tamat malah memburu lowongan pekerjaan. Ia malah mendirikan usaha nya sendiri.

Hal yang bisa saya ambil adalah dari seminar tadi salah satunya untuk membuat suatu langkah awal dibutuhkan suatu keberenian untuk bertindak, dan jangan terlalu banyak berpikir akan resiko yang akan datang. Hadapi dan selesaikan. Start Action from this minutes.

Selain itu, tadi saya diajak juga oleh salah satu senior di asrama untuk memberikan makanan ternak kuda. jadinya saya punya keinginan untuk beternak kuda.


Wednesday 8 December 2010

Thanks for Mom and Dad

Aku memang tidak lahir dari keluarga kaya. Saat aku kecil orang tuaku tidak pernah mengabulkan apa yang aku inginkan, ya.. berupa mainan. Bahkan ketika maraknya game playstation orang tua tidak pernah mau membelikannya, walaupun itu hasil dari aku mengumpulkan uang jajan. Tapi saat ini aku baru sadar akan apa maksud dan tujuan mereka. Mereka ingin mengajarkan bahwa uang bukanlah sesuatu untuk dihambur-hamburkan untuk hal yang tidak berguna. Orangtuaku selalu melakukan apapun asalkan itu untuk sebuah pendidikan. Saat ini saya bersyukur, masih diberikan kesempatan untuk bisa mengenyam pendidikan. Saya seharusnya bersyukur mengingat betapa banyak orang pintar di Indonesia ini, tapi tidak bisa merasakan duduk di bangku perguruan tinggi. Terimakasih for mom and dad